Monday, November 21, 2011

PISANG COKLAT

Karna di rumah ada pisang emas,dan pengen banget makan pisang coklat,ya jadinya buat aja dech,apalagi pas banget disantap pas sore hari,ini resepnya ya,,






Bahan:
  • 5 buah pisang emas

  • 10 lembar kulit lumpia

  • 150 gr coklat meises

  • Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
  1. Kupas pisang, belah dua.
2.  Ambil selembar kulit lumpia. Susun potongan di salah satu sisinya. Beri irisan cokelat lalu gulung seperti lumpia
3. Rekatkan ujungnya dengan lem(sedikit larutan terigu agar tidak terbuka saat digoreng).


4. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning kecokelatan


5. Angkat, tiriskan dan sajikan hangat.



Bahan-bahannya sangat simple sekali,benar khan?apalagi ga repot pula buat waktu senggang untuk menyantap pisang coklat,mmmhhhh nyummyyy,,



No comments:

Post a Comment